Sabtu, 15 Desember 2007

Dalam Jeruji Bambu

Meringkuk sajalah aku dalam jeruji bambu
Bila tak ada sanak yang dapat membantu

Daripada tersiksa aku di luar sana
Sakit hati saja nanti jadinya

Sampai mana buntutnya
Kepastian ada akhirnya saja aku tak tahu

Ah, sudah menyerah sajalah kalau mau
Tak ada gunanya kau duka begitu
Pasti akhirnya kau menangis juga
Tetapi apa daya

Jikalau memang itu kenyataannya
Kita harus menerimanya
Dengan lapang dada

-Dalam Jeruji Bambu-



0 Comments:

Post a Comment